Lamborghini Gallardo LP570-4 Superleggera, Super Ringan?

KapanLagi.com - Ferrari yang notabene pesaing berat Lamborghini boleh saja merambah jalur baru dengan memamerkan konsep mobil hybrid mereka di Geneva auto show tapi itu tak membuat Lamborghini gentar. Pabrikan mobil asal Italia ini tetap konsen di jalurnya dengan menawarkan Lamborghini Gallardo LP570-4 Superleggera ini.
Lamborghini Gallardo LP570-4 Superleggera
Seperti biasa konsep Lamborghini kali ini masih menawarkan bodi yang lebih ringan dengan tenaga yang lebih besar. Dengan berbagai modifikasi, akhirnya Lamborghini Gallardo LP570-4 Superleggera ini berhasil mencapai 562 tenaga kuda melebihi angka 552 daya kuda yang dimiliki Gallardo LP560-4. Puncak tenaga tetap dicapai pada putaran mesin 8000rpm dengan torsi maksimal sebesar398 lb-ft pada putaran mesin 6500rpm.
Menurut Lamborghini, Lamborghini Gallardo LP570-4 Superleggera ini mampu menggapai kecepatan 100 km/jam dalam hitungan 3,4 detik saja sementara kecepatan 200km/jam bisa dicapai dalam waktu 10,2 detik. Transmisi akan menggunakan e-gear automated manual transmission meski sepertinya sistem transmisi 6 percepatan akan juga ditawarkan. Dengan e-gear, Lamborghini menjanjikan fuel economy bisa mencapai 20 mil untuk setiap galonnya atau kurang lebih setara dengan 13.5km/100liter.
Lamborghini Gallardo LP570-4 Superleggera
Nama Superleggera sendiri dimaksudkan Lamborghini untuk menegaskan kalau mobil ini bakal memiliki bobot yang super ringan. Klaim itu barangkali sedikit agak berlebihan mengingat bobot total mobil ini masih mencapai 1.500kg lebih. Bobot ini bisa dicapai Superleggera karena mobil ini menggunakan bahan yang sangat ringan termasuk serat karbon.
Dari sisi desain, Superleggera ini sebenarnya masih tak terlalu jauh dari Gallardo LP 560-4. Garis tegas generasi Gallardo masih tetap dipertahankan dan nyaris tidak ada perubahan sama sekali pada generasi baru yang berwarna hijau ini. Di bagian depan ada air intake berukuran sangat besar dengan warna hitam sementara di bagian bawah pintu ada goresan berwarna hitam bertuliskan Superleggera
Lamborghini Gallardo LP570-4 Superleggera
Di engine bay, Lamborghini memasang mesin berkapasitas 5,2 liter yang sanggup membawa mobil ini melaju hingga kecepatan 325km/jam. Mesin V90, DOHC 40 katup, sepuluh silinder ini hanya menghasilkan emisi karbon sebesar 319g/km. Sejauh ini memang belum ada harga yang disebutkan Lamborghini namun beberapa situs memperkirakan bahwa Superleggera ini akan berharga US$30 ribu lebih mahal dari harga dasar Gallardo.(kpl/roc)

SPESIFIKASI

Vehicle Type:Sport car
Engine:10 cylinders V90, DOHC 40 valves, direct injection
Displacement:5204cc
Power:419kW @ 8000rpm
Torque:540Nm @ 6500rpm
Transmission:Permanent 4 wheel drive with viscous traction system
Length:4386mm
Width:1900mm
Height:1165mm
Wheelbase:2560mm
Weight:1340kg
Zero to 60 mph:3.4 sec
Top speed:325 km/h
Fuel Economy:13.5 l/ 100km
Official Site:www.lamborghini.com

0 Response to "Lamborghini Gallardo LP570-4 Superleggera, Super Ringan?"

Related Posts with Thumbnails