Jatuh Cinta Lagi?

As we grow older together, As we continue to change with age, There is one thing that will never change. . . I will always keep falling in love with you. - Karen Clodfelder -

Pertama kali bertemu rasa gugup, bahagia, deg-degan bercampur menjadi satu mewarnai setiap hari yang dilalui berdua. Pernyataan cinta mengalir bagaikan hujan, perasan rindu mendera seakan tak terbendung. Memang momen-momen jatuh cinta itu indah rasanya. Lalu bagaimana perasaan Anda padanya sekarang, apakah masih seperti dulu, merasakan sesuatu yang menggebu-gebu?

Seringkali yang terjadi di dalam suatu hubungan yang telah lama terjalin, kehangatan tak begitu terasa lagi. Yang ada hanya sikap dingin dan segala perilaku yang dianggap kebiasaan dan kewajiban. Kalau dulu bunga adalah ungkapan kerinduan, kini bunga hanya hadir di saat ulang tahun, atau valentine sebagai pelengkap dan kewajiban saja. Kalau dulu pelukan dan ciuman diberikan karena rasa rindu dan ingin selalu dekat, kini pelukan dan ciuman bisa dihitung dengan jari setiap harinya.

Dulu setiap detik dan waktu hanya ingin dilewatkan berdua, kini masing-masing sibuk dengan urusan kerja dan kegiatan masing-masing. Ah inikah cinta yang dahulu diperjuangkan dan diimpikan?

Cinta sejati adalah cinta yang tak lekang oleh waktu (begitulah kata-kata manis yang biasa digunakan di setiap lagu cinta). Jadi seharusnya semakin hari akan semakin cinta (yang ini seperti judul lagu yang dinyanyikan Duo Ratu, benar-benar membuai). Tapi memang semua itu ada benarnya, jika memang kita pernah mengucapkan janji untuk saling mencintai seumur hidup di kala senang atau susah, sepertinya ada yang salah jika saat ini saling tidak peduli dan sibuk sendiri. Memang kesibukan kerja sering kali membuat waktu kita sedikit sekali untuk orang yang kita cintai. Namun itu bukan alasan untuk membuat cinta yang ada menjadi pudar.

Banyak pernikahan atau hubungan asmara yang kandas karena masing-masing pasangan melupakan indahnya perasaan jatuh cinta. Ketika orang yang diinginkan telah didapatkan, tak ada usaha lain untuk mempertahankannya. Ini yang harus diubah. Jatuh cinta bukan hanya ada di awal kita inginkan seseorang yang kita sayangi. Jika memang Anda mencintai dia, biarkan hati Anda selalu merasakan jatuh cinta setiap hari. Buatlah pula orang yang Anda cintai itu merasakan jatuh cinta kepada Anda, hari demi hari semakin jatuh cinta.

Apakah kedengarannya hal itu hanya bualan? Tentu tidak! Anda adalah pasangan yang saling mencintai, maka buatlah cinta itu tumbuh kembali. Berikan perhatian yang lebih setiap harinya, tumbuhkan perasaan rindu kepadanya, peluk dia diam-diam saat Anda sedang berdua, buatkan secangkir teh hangat agar ia merasa lebih rileks. Mulai saja dari hal-hal yang sederhana, hal-hal yang mungkin selama ini Anda lewatkan. Rencanakan sebuah makan malam berdua yang romantis, daratkan kecupan di keningnya setiap Anda bangun di pagi hari. Nah, hal ini mungkin yang telah lama hilang di antara Anda dan dia. Kembalikan saat-saat indah itu.

Nah, sepertinya Anda sudah tahu hal apa yang membuat Anda saling jatuh cinta. Momen yang tepat ada di depan mata. Buatlah ia selalu jatuh cinta kepada Anda, dan api cinta itu tak akan pernah padam di hati Anda dan dia. Happy Valentine Day!

0 Response to "Jatuh Cinta Lagi?"

Related Posts with Thumbnails